Gal Gadot Jadi Trending di Google
CB Magazine -- Gal Gadot, aktris dan model Israel kelahiran 30 April 1985, menjadi trending di Google Indonesia. Pasalnya, penyandang gelar Miss Israel 2004 dan mewakili Israel di kontes kecantikan Miss Universe 2004 ini dipilih sebagai pemeran Wonder Woman di Film Batman VS Superman: Dawn of Justice.
Tidak ada kaitan dengan serangan Israel ke Gaza Palestina, tapi dipilihnya Gal Gadot ternyata banyak menerima kritikan.
Seperti dilansir Movie Pilot (31/7/2014), Gal Gadot dianggap memiliki tubuh terlalu kurus untuk memerankan Wonder Woman yang selama ini memiliki citra bertubuh kekar.
Merespons kritikan, aktris yang pernah bermain untuk Fast and Furious ini pun berjanji akan memperbaiki penampilan fisiknya agar terlihat lebih kekar dua tahun lagi.
Film Superman VS Batman direncanakan mulai tayang di 2016. Ini untuk pertamakalinya Superman dan Batman ditampilkan dalam satu film.*
Top 5 Popular of The Week
-
100 Lagu Pop Indonesia Terbaik 2014 Utopia - Mencintaimu Sampai Mati Yovie and His Friend feat. Raisa - Mantan Terindah Rossa - Hijrah ...
-
CB Magazine -- Namanya Maya Septha Setiono. Lahir di Jakarta, 12 September 1986. Aktris Indonesia ini pertama kali dikenal sebagai model i...
-
Jilboobs adalah fenomena di kalangan pengguna busana Muslimah (jilbab). WANITA Muslim dewasa wajib berjilbab (hijab), menutupi aur...
-
CB Magazine -- Belakangan ini marak sekali foto-foto gadis atau wanita cantik yang menghebohkan media sosial. Terbaru ada gadis pemulung can...
-
Top 8 Foto Polisi Wanita (Polwan) Cantik Indonesia yang beredar di internet. Semua foto bernuansa selfie. Artinya, para polwan cantik ini ...

No comments: